Aku bener-bener sudah mulai merasa kesepian. Dan hari ini juga aku baru sadar, kalau ternyata aku yang sekarang jauh dengan aku yang dulu.
Untuk urusan materi aku memang sudah jauh lebih baik,tapi aku sudah tak punya siapa-siapa,
1 teman-pun tak ada, orang tua juga jarang telpon, aku benar-benar sebatang kara.
Siapa yang akan peduli saat aku sakit?
Saat aku kesepian ?
Mungkin aku punya dia, sang kekasih hati , tapi dia sibuk dengan semua kerjaannya. Aku hanya seperti selingan, yang kalau dia ada waktu luang dia sempatkan untukku.
Tapi, semakin hari waktu makin nggak ada.
Sebenernya apa yang aku cari dalam hidup ini ? Apakah benar sebuah kebahagiaan yang seperti ini ?
Mungkin didompetku slalu ada uang, tapi aku kadang juga butuh teman.
Apa arti uang-uang ini?
Apa arti sebuah penantian ini ?
Apa pengorbananku akan mndapatkan hasil ?
Yah, ndak seharusnya aku ngomong sperti ini, bukannya ini kehidupan yang aku inginkan?
Bukannya aku sendiri yang memilih hidup seperti ini ?
Tuhan , sebenarnya aku tag ingin mengeluh atau menangis karena ini,
Smua sudah terlambat,.
Apa mungkin aku bisa keluar dari situasi ini,
Aku sudah sangat menyayanginya,
Aku bhkan tag tau hidupku jika tanpanya.
Lalu , jika memang aku bisa meninggalkannya ?
Apa iya ada kehidupan lagi untukku seperti sebelumnya,
Sedangkan semua orang sudah menertawakanku,
aku telah menjual semua kebebasanku, demi uang.
Apa ini karma Tuhan ?
Karena aku merebut dia dari sahabatku ?
Tuhan, ampunilah segala dosaku, dosa2ku saat ini dan dimasa lalu..
Daridulu aku selalu menyesal Tuhan, aku juga selalu nyadar kan kalau aku salah,
Engkau yang tau , semua langkah yang aku ambil selalu mohon restumu, berharap yg terbaik, bukan hanya untuk diriku tapi juga orang lain,
Aku bukan manusia sempurna Tuhan, aku juga sering menyakiti orang lain.
Buatlah mereka yang aku sakiti bahagia, sampaikan maafku untuk mereka.
Jangan biarkan mereka terus dendam kepadaku..
Agar aku pun dapat hidup tenang,.
Dengan penuh harap,
Winda at my room T_T
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
No comments:
Post a Comment